Setiap daerah yang ada di belahan bumi memiliki kekurangan dan kelebihan alam tersendiri,, begitupun dengan Keindahan yang terdapat di tanah kelahiranku yaitu Pulau Biak..
Mungkin tidak banyak yang akan saya tampilkan.
Berikut ini ada beberapa foto-foto keindahan milik Kabupaten Biak Numfor yang terdapat dibagian utara Pulau Biak.
1. Pantai Batu Pica ( Batu Gong )
merupakan salah satu pantai di Biak yang paling banyak dikunjungi meskipun jarak untuk menempuh pantai tersebut dibilang cukup jauh dan melelahkan.Namun lelah itu terbayarkan ketika sampai disana karena kita akan disambut dengan deburan ombak pecah diantara batu karang, pantai.
2. Air Terjun Warsa ( Warsafak )
untuk menuju lokasi, Melaju dengan kendaraan pribadi dari Kota Biak, berjalanlah ke arah utara, tepatnya kedesa Warsa. Perjalanan 60 menit bisa mendaratkan Anda tiba di depan jalan masuk Air Terjun Wafsarak. Dari jalan masuk, cukup berjalan kaki sejauh 100m saja.
Objek Wisata Indonesia Air Terjun Wafsarak menarik ini disukai penduduk sekitar sebagai altenatif hiburan selain berkunjung ke pantai. Air terjun ini terdiri dari satu tingkat, yang tingginya kurang lebih 7-8 m. Banyak pohon merambat yang menjalar sekitaran air terjun, yang biasanya digunakan anak-anak muda sebagai pijakan untuk memanjat ke bagian atas. Bagi yang berani, bisa melompat dari titik teratas langsung menembus air terjun berwarna hijau pucat.
Sahabat Blogger,,Tadi itu adalah keindahan pantai dan air terjun dibagian utara pulau Biak. berikut ini saya akan tampilkan keindahan alam dibagian timur pulau biak. berikut adalah tampilannya.
1. Goa Kolam Biru
Seperti halnya Gua Jepang, kolam ini adalah salah satu bukaan dari sistem gua (cave system) di bawah Pulau Biak. Disebut Kolam Biru karena airnya berwarna biru bening seperti batu pualam. Air kolam nampaknya dalam, tenang tak beriak. Konon, Jenderal Mc Arthur, komandan pasukan Amerika ketika menaklukan Jepang di Pasifik, sering menghabiskan waktu santainya di kolam ini. Sekarang - tanpa suara desingan peluru dan dentuman martir - Kolam Biru benar-benar hening dan cocok untuk mandi-mandi.
2. Pantai Segara Indah Biak
merupakan salah satu obyek wisata pantai terkenal yang sangat diminati oleh wisatawan manca negara maupun lokal. Pantai ini terkenal dengan keindahan pemandangan dan hamparan pasir putih sepanjang pantai. Pantai ini terletak di Biak timur tepatnya di desa Woniki.
3. Pulau Padaido
Pulau ini memiliki keindahan taman laut yang paling indah di dunia, sehingga mengundang para divers (penyelam) dari dalam dan luar negeri. Padaido adalah sebuah kepulauan yang terdiri dari 30 pulau kecil, dan terletak di sepanjang sisi tenggara Pulau Biak, Papua. .Lautan yang begitu bening hingga Anda bisa menyaksikan terumbu karang dan ikan berwarna-warni di bawah laut. Yaa,kalau orang Biak bilang tra beda-beda jauh dengan raja ampat pu laut lah..
Sahabat blogger yang baik hatinya,, cukup sekian dulu yaa infomasinya.. semoga bermanfaat.. God bless always..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar